Setiap Nabi Allah rata-rata memiliki kisah teladan dan doa mustajab untuk diberikan dan diamalkan oleh umatnya, begitupun dengan Nabi Yunus.
Kisah paling di ingat ketika mendengar kisah tentang Nabi Yunus adalah terjadi peristiwa Nabi Yunus selamat dari dalam perut Ikan Paus dari situlah terjadi mukjizat dari doa-nya (ini adalah atas kehendak Allah)
Pada saat sedang kesulitan berada di dalam perut ikan Paus tersebut disitu terjadilah kebesaran Allah dan lahirlah sebuah Doa Yunus Zun Nuun.
Yaitu permintaan kepada Allah SWT (Ya Fatah) yang Maha membuka segala, agar di buka kan dari kegelapan (kesulitan) di dalam perut Paus yang gelap Doa Yunus Laa ilaha Illa 'anta Subhaanaaka innii Kuntu Minad dzhoolimiin atau lebih dikenal dengan Zun Nuun.
Selamatnya Nabi Yunus dari perut Paus ini menjadi pelajaran yang berharga bagi kita semua yang seringkali kita dapatkan dalam kehidupan di dunia ketika bingung mendapatkan masalah duniawi.
InyaAllah dengan mengikuti apa yang diajarkan Nabi dengan selalu berdoa minta solusi hanya kepada Allah pada masa kesusahan, mohon untuk di bukakan dari kegelapan ketika sedang berada pada masalah-masalah tersebut.
Menurut para Nabi dan Ulama pada saat orang tersebut mendapatkan kesulitan yang tidak bisa ditemukan jalan keluarnya biasanya akar permasalahan yaitu terjadi dari dosa yang pernah dilakukan tapi terlupakan, untuk itu cobalah ingat-ingat kesalahan apa yang menyebabkan terjadinya musibah atau masalah tersebut?
Maka untuk itu kita diwajibkan untuk bertobat memohon pertolongan kepada Allah agar di buka bagaimana caranya supaya terhindar dari masalah tersebut dengan berdo'a seperti yang di contohkan oleh Nabi Yunus.
Diantara doa ketika sedang dalam kesulitan yaitu
Ayat Doa dalam rumi yang dibacakan ketika itu adalah:
لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ
Laa ilaha Illa 'anta Subhaanaaka innii Kuntu Minad dzhoolimiin
Yang artinya:
"Tidak ada Tuhan yang berhak disembah kecuali Engkau (Ya Allah), Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk di antara orang-orang yang berbuat zalim / aniaya"
Dari beberapa pendapat para imam doa Yunus sangat dianjurkan:
- Ketika sedang mendapatkan kesulitan keuangan (untuk rezeki)
- Memudahkan proses persalinan (lahiran anak) atau mendapatkan keturunan
- Doa ketika memiliki keinginan cita-cita (hajat)
- dan ucapan untuk bertobat.
Karena pentingnya doa ini tertulis dalam Al-Qur'an Surah Al-Anbiya (21), Ayat 87-88.
Nabi Muhammad Rosulullah Shalallahu Alaihi Wassalam juga menerangkan mustajab-nya jika berdzikir doa Yunus untuk mengatasi sulitnya kehidupan kaum muslimin. Dalam hadits (H.R. At-Tirmidzi).
Tata cara mengamalkan Doa Yunus
Ada beberapa pilihan dan cara mengamalkan Doa Yunus tersebut diantaranya:
Bisa 1 kali setiap hari atau dengan bebrapa kali seprti yang ajarkan oleh para ulama diantaranya:
Dibaca 40 x setiap sehabis Sholat fardhu, atau dijadikan dzikir harian di barengi istighfar memohon ampunan.
Setiap doa Insya Allah akan diterima dan dikabulkan (maqbul).
Terutama pada doa Nabi Yunus, karena dalam doa tersebut terdapat kalimat pengakuan akan kelemahan diri manusia dan mengagungkan Allah itu yang Maha Suci dan menyadari diri telah berbuat kezaliman terhadap Allah, maka tidak sulit bagi Allah untuk membukakan pintu kemudahan bagi umat-Nya.
Nah, saudaraku semoga dengan seringnya kita bertobat dan mengakui akan kesalahan diri kepada-Nya Insyaallah Allah akan mempermudah proses memecahkan masalah apapun dalam kehidupan kita dan mempermudah apa yang kita cita-cita-kan cepat di peroleh asalkan keinginan tersebut adalah hal yang baik, Aamiin.
Tidak ada komentar:
Write komentar